Bayi "Ikut" Sidang Parlemen Eropa

STRASBOURG, Licia Ronzulli, anggota Parlemen Eropa dari Italia, menunjukkan kemampuannya sebagai seorang perempuan dengan multi peran. Dia mengajak Victoria, putrinya yang berusia 18 bulan, saat menghadiri sidang pleno Parlemen Eropa di Strasbourg, Perancis, Rabu (15/2/2012). 

 

Selama sidang berlangsung, Ronzulli memangku putrinya. Bila dia harus berdiri, Ronzulli menggendong Victoria atau putrinya itu berdiri di kursi.Victoria sendiri tidak merepotkan dan terlihat nyaman mendampingi sang ibu menjalankan tugas. Ada kalanya dia menunjukkan wajah serius seolah terlibat dalam rapat yang sedang berlangsung. 

Bayi itu cukup sibuk dengan berbagai benda di sekitarnya. Ada kalanya Victoria memakai headset, atau bermain dengan BlackBerry ibunya. Adegan lucu terjadi ketika sang ibu mengangkat tangan dalam pemungutan suara, Victoria pun melakukan hal sama bak anggota parlemen yang sesungguhnya. 

Ini bukan kali pertama Victoria "menghadiri" sidang parlemen. Ketika umurnya baru enam minggu pada September 2010, sang ibu membawanya ke ruang sidang. Ketika itu dia tidur dengan tenang di gendongan ibunya. Licia Ronzulli (36) memenangi kursi Parlemen Eropa pada pemilu 2009. Dia merupakan anggota Partai Kebebasan Rakyat. 

 

Di Parlemen Eropa Ronzulli duduk di komisi lingkungan, kesehatan, dan keamanan pangan. Suaminya, Renato Cerioli juga anggota partai yang sama.


Read more at: http://www.areapanas.com/2012/02/bayi-ikut-sidang-parlemen-eropa.html

0 komentar:

Posting Komentar