Penumpang Pesawat Diminta Ganti Kaos Hanya Karena Tulisan


Meski sudah menjadi hak pribadi untuk berbusana namun mungkin perlu Anda perhatikan saat menumpang pesawat. Seorang pria yang naik Qantas Airlines tiba-tiba saja diminta untuk mengganti kaos yang dikenakannya. Pasalnya, ada penumpang lain yang merasa kaos tersebut mengintimidasi.

Kaos tersebut bertuliskan, "Inigo Montoya, you killed my father. Prepare to die" (Inigo Montoya, kamu membunuh ayahku. Bersiaplah untuk mati). Kalimat itu sendiri sebenarnya merupakan kutipan dari film tahun 1987 "The Princess Bride". Rupanya beberapa penumpang tidak nyaman membaca tulisan tersebut dan meminta pramugari menegur Wynana Mullins.

"Pramugari itu berkata kepadaku 'Apakah anda bisa mengganti kaos yang anda kenakan? Ada beberapa penumpang yang merasa terintimidasi dengan tulisan di kaos itu'," tutur Wynana. "Menurutku itu permintaan konyol. Pria di sampingku saja tertawa membaca, karena dia tahu film itu."

Pria berasal dari Sidney itu mengaku merasa mendapatkan tatapan aneh dari penumpang lain saat terbang. Kondisi itu membuatnya merasa tidak nyaman selama terbang dari Australia hingga Selandia Baru. "Tidak heran semua memandangiku sepanjang waktu," ucap Wynana.

Namun akhirnya Wynana tidak mengganti kaosnya karena tak memiliki pakaian ganti. Pramugari yang mencarikannya kaos juga tak menemukan gantinya. Semula ia berniat meminta baju milik kapten tapi kemudian berpikir mungkin penumpang lain juga akan protes.


http://forum.viva.co.id/aneh-dan-lucu/704747-penumpang-pesawat-diminta-ganti-kaos-hanya-karena-tulisan.html

0 komentar:

Posting Komentar